Kwarran Gerakan Pramuka Malalak Laksanakan Musran Sepakat Pilih Ali Imran, M.Pd Sebagai Ketua Kwarran Malalak Periode 2022-2025

Malalak, Kwarcab Agam

 Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Malalak kabupaten Agam melaksanakan musyawarah ranting (Musran) berhasil memilih ketua kwaran Malalak Ali Imran, M.Pd. Senin (13/6) di gedung SDN 07 Sigiran Malalak.


Musran kwarran Malalak difasilitasi Camat Malalak Rahmat Fajri, S.Sos berlangsung kilat dan cepat setelah berkonsultasi sebelumnya karena habisnya masa kepengurusan hampir 1 tahun kosong, namun kegiatan tetap berjalan.


Camat Malalak Rahmat Fajri dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan terbentuknya pengurus Kwarran yang baru, maka hendaknya semangatnya juga baru dan lebih giat dan aktif lagi kedepannya. Usia boleh tua, semangat tetap muda dan Malalak Bisa.

Dalam pemilihan pengurus kwarran ini pilihlah orang-orang yang tepat dengan pisisinya sesuai dengan bidang keahlian dan kemampuannya masing-masing, kata Rahmat Fajri.


Kegitan kwarran selanjutnya diharapkan untuk mengadakan pelatihan pembina masing-masing gudep, kalau dapat diadakan di alam terbuka seperti dalam bentuk perkemahan harap camat selaku Kamabiran 


Musran kwarran Malalak dipimpin Ramli Ya'kub, S.Pd bersama Rafizah Awam S.Pd selaku sekretaris musyawarah dan Afrizon S.Pd. sebagai anggota, berlangsung aman lancar dan semangat luar biasa dengan membuahkan hasil yang cukup kompak dan luar biasa juga.


Pimpinan musyawarah Ramli Ya'kub, tercatat sebagai anggota korps pelatih kwarcab Agam dan juga koordinator bidang organisasi dan kegiatan gerakan Pramuka Malalak bidang siaga, penggalang, penegak, pandega dan pramuka dewasa juga berharap semua pengurus yang sudah terpilih bisa saling kerjasama dan sama-sama bekerja demi kemajuan gerakan Pramuka di kecamatan Malalak.


Koordinator Pendidikan Kecamatan Malalak Jamsir,S.Pd. berharap Pramuka kecamatan Malalak kedepannnya semakin giat dan semangat dalam mengadakan kegiatan. Baik di gudep maupun di tingkat kwarran, ungkapnya dengan semangat.

 

Musran kwarran Malalak yang berlangsung selesai shalat zuhur dalam cuaca hujan namun kehadiran peserta cukup luar biasa saat itu.

Turut hadir mengikuti musran dengan semangat, Camat Malalak selaku Kamabiran, Kapolsek/Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, koordinator pendidikan kecamatan Malalak bersama pengawas, kamabigus seluruh gugus depan dan tokoh masyarakat Malalak.

Adapun susunan pengurus kwarran Malalak sebagai ketua Ali Imran, M.Pd. wakil ketua I Nasir, S.Pd, wakil ketua ll Zulkaizar, S.Pd. wakil ketua lll, Afrizon S.Pd. Sekretaris Fajilul Anshori, S.Pd. wakil sekretaris Rafizah Awam.S.Pd. dan bendahara Susilawarmita S.Pd. serta dilengkapi dengan seksi andalan bidang. (Yunaidi.S/Y2)

Komentar