Pusdiklatcab – Korp Pelatih Kwarcab Agam Gelar Rapat Evaluasi dan Sinkronisasi di Lesehan Ghina

 


Ngarai Sianok IV Koto (Pusinfo Pers Kwarcab Agam), Setelah terasa lama tidak berkumpul dan bertemu bertatap muka, Pengurus Pusat Pendidikan dan Pelatihan Cabang (Pusdiklatcab) Tali Tigo Sapilin bersama Korp Pelatih  melaksanakan Rapat Evaluasi dan Sinkronisasi pada Selasa (22/11) di Lesehan Ghina Jalan Binuang Ngarai Sianok Nagari  Sianok Anam Suku Kecamatan IV Koto Kabupaten Agam.


Rapat yang inisiatif bersama dan mandiri dilaksanakan setelah makan bersama, dibuka langsung oleh Kepala Pusdiklatcab Agam H. Irzal, S.Pd, dilanjutkan dengan penyampaian oleh-oleh pengetahuan, pengalaman dan aktifitas yang dierima selama mengikui Kursus Pelatih Pembina Pramuka Tingkat Lanjut (KPL).


Dari 4 orang anggota Korp Pelatih Kwarcab Agam yang telah mengikuti KPL di Kwarda – Pusdiklatda Lampung pada akhir Maret yang lalu, 2 orang hadir dalam rapat, yaitu Andry Kesuma dan Deswati, yang tidak hadir Murnialis, sementara Yunaidi S berhalangan hadir karena sedang melakukan umrah.


Materi yang disampaikan Andry Kesuma dan Deswati diramu dengan evaluasi terhadap kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan, lalu disinkronisasikan dengan tugas pokok dan fungsi Pusdiklatcab bersama Korp Pelatih.


Dari rumusan hasil evaluasi dan sinkronisasi, untuk pelaksanaan kegiatan diklat (KMD/KML/KPD) ke depannya, disepakati standar minimal kebutuhan Tim Pelatih 3 (tiga) orang dan Pelatih Pendamping 3 (tiga) orang dengan jumlah peserta diklat berjumlah 32 sampai 40 orang, khusus untuk pelaksanaan kursus yang bersifat mandiri.


Sementara ketentuan yang ditetapkan Kwarnas untuk 1 (satu) kelas berjumlah 32 s.d 40 orang, dengan komposisi Tim Pelatih 6 (enam) orang dan Pelatih Pendamping 4 (empat) orang, sebut Khairul Koto, Anggota Korp Pelatih yang juga Wakil Ketua Kwarcab Agam.


Lebih lanjut disepakati, Pimpinan Kursus tetap berijazah KPL dan melaksanakan rapat khusus sebelum pelaksanaan diklat, dalam rangka pembagian tugas sebagai Pimpinan Kursus, Tim Pelatih dan Tim Pelatih Pendamping, termasuk penetapan jadwal dan penyusunan skenario diklat.


Untuk menyamakan persepsi dan dengan bertambahnya jumlah anggota Korp Pelatih, peserta rapat berharap dan mengusulkan kepada Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Agam untuk tahun 2023 merencanakan/memprogramkan kegiatan Kursus Pengelola Pusdiklat.


Kapusdiklatcab sebelum menutup rapat sangat berharap dan mengajak setiap Pengurus Pusdiklatcab dan Korp Pelatih agar selalu menjalin komunikasi, saling berinteraksi, saling berbagi informasi dan solusi serta selalu mengikuti perkembangan kegiatan kepramukaan dalam konteks diklat. (#KK-03.06.0002)


Komentar