Ketua Kwarcab Agam Lepas Kontingen KPN 2023 Agam Menuju Cibubur

Ketua Kwarcab Agam Lepas Kontingen KPN 2023 Agam Menuju Cibubur 

Agam, pusinfokwarcabagam - Ketua Kwarcab 0306 Gerakan Pramuka Kabupaten Agam diwakili oleh Ketua Harian Kwartir Cabang  Dr. Mhd. Lutfi, SH, M.Si melepas secara resmi Kontingen Agam mengikuti Karang Pamitran Nasional (KPN) Tahun 2023 di Bumi perkemahan Cibubur berlangsung 3-8 Juli 2023 mendatang.

Ketua Harian Kwarcab Agam Mhd.Lutfi mengharapkan kepada peserta KPN Agam dapat menjaga nama baik dan mengikuti rangkaian kegiatan sepenuhnya, pergunakan waktu dengan sebaik-baiknya serta timba ilmu sebanyak banyaknya. 
Kapusdiklatcab Agam Irzal, S.Pd yang ikut bersama melepas Kontingen Agam menuju Cibubur bersama Waka II Suwardi,S Ag mengharapkan juga selesai kegiatan masing-masing membuat laporan minimal pergolongan Siaga, Penggalang dan Penehak serta dari Pusdiklat itu sendiri. Sebagai pedoman langkah kegiatan pengambil kebijakan kedepannya.

Peserta KPN Kwarcab Agam tahun 2023 adalah Andry Kesuma, S.Pd.I (Pusdiklatcab) sekaligus pimpinan kontingen.  Utusan pembina oramuka siaga Deswati, S.Pd. M.Pd, (pembina Gudep SDN 06 Gadut), Nita Yeni Asmara, S.Pd. (pembina SDN 18 Koto Tinggi).

Pembina Penggalang putra Ridwan, S.Pd. (Pembina Gudep MTsN 1 Agam), Agus Salim, S.Pd.I,M.A (Pembina Gudep MTsN 2 Agam)

Pembina Penggalang putri Hurriyatun Nisa, M.Pd. (gudep MTI Canduang) dan Zahratul Hasanah (MTsN 1 Agam).

Pembina penegak putra yang mengikuti KPN adalah Adek Rezki Mulandra, S.Pd. (utusan gudep SMAN 1 Banuhampu) dan Abdu Rahma Halim (gudep MTsN 1 Agam).

Pembina penegak putri adalah Nelda, S.Pd.(gudep MAN 1 Agam) dan Dahlia Novelia, S.Pd (utusan SMA N 1 Lubukbasung).

Kontingen KPN Kwarcab Agam dipimpin Pusdiklatcab Agam Andry Kesuma, S.Pd.I, akan mengarahkan seluruh anggota serta mengingatkan kegiatan yang akan dilaksanakan selama KPN.

Agam cukup berbangga dapat tampil di panggung utama mengisi malam kesenian bersama Kwarcab Kota Solok dan Kwarcab Kabupaten Limapuluh Kota, dimana atas nama Kwarda Sumbar tampil pada malam puncak acara dengan kwarda Bali, kata Andry Kesuma.
Saat ditanya bagaimana pelaksanaan keberangkatan kontingen cabang Agam menuju Cibubur, melewati jalan darat dengan bus NMP bersamaan dengan kwarcab Pasaman Barat, Agam dan kwarcab Padang Panjang, berangkat tanggal 1 Juli dan diperkirakan sampai tanggal 2 Juli sore di Jakarta (Yun.S)

Komentar